TATAKRAMA INDAH BAGI WANITA MUSLIMAH
Nasihat Habib Zein Hafidzhaullah, teruntuk kaum Muslimin
dan Muslimat terlebih kepada Ahli Bayt Rasulillah Shallahu alaihi
wa sallam, -Hafidzahumullah-
Jaga dan didiklah senantiasa anak perempuan dengan didikan yang Kuat lagi baik, agar ia tumbuh menjadi orang yang mencintai Allah, mencintai Rasul nya, mengenal sejarah perjalanan Hidup Rasulullah, secara sempurna, sesuai dengan pemahaman, pengamalan, dan mengikuti jejak-nya. dan mengenal Para Ahli bayt Rasulillah, dan para sahabat-sahabat nya yang mulia, bersikap sopan kepada mereka, di sertai dengan penjagaan Hati agar tidak terdapat sangkaan yang buruk kepada mereka. menjaga lisan dari memperdebatkan hak-hak mereka atau ragu atas kedudukan mulia mereka.
Dan juga mengenal orang-orang yang mengikuti jejak Para sahabat nabi dengan baik (Para tabi'in) berada di atas manhaj mereka, yaitu Ulama-ulama islam. Semuanya itu harus di sertai dengan adab (Tatakrama) di setiap gerak-gerik dan langkah nya. kenalkan mereka tentang Hak-hak islam, adab-adab nya dan hukum-hakam nya. ajari mereka adab cara keluar rumah, adab bersama kawan-kawan nya, adab dalam bertutur kata, disertai dengan bermuroqabah bersama Allah Jalla wa 'Ala.
Menjaga pakaian nya senantiasa tertutup dengan sempurna agar terhindar dari pandangan yang tidak di halalakan, terhindar dari pandangan mata orang fasik, dan pandangan orang jahat. Pautkan hati mereka dengan sang penciptanya di setiap masa, terlebih dtempat-tempat yang sunyi, di depan Tv, dan internet, agar supaya tidak berpaling kepada perkara yang melalaikan hati dari Allah, atau terjerumus kepada perbuatan maksiat, atau melihat kepada perkara yang di haramkan, yaitu gambar-gambar tak senonoh berupa gambar-gambar Porno hal itu dapat membutakan dan menghitamkan hati, sehingga di khawatirkan akan tertimpa malapetaka dan musibah. dan akan menarik nya untuk melakukan perbuatan yang keji.- wal iyadzu billah- sehingga Allah Murka dan menimpakan bala' dan siksa dari dzat yang maha perkasa, saat itu penyesalan tiada berguna, jauhkan dan jauhkan perkara ini.
Allah berfirman :
قال تعالى { فليحذر اللذين يخالفون عن أمره أن تصيبهم فتنة أو يصيبهم عذاب أليم
قال تعالى { فليحذر اللذين يخالفون عن أمره أن تصيبهم فتنة أو يصيبهم عذاب أليم
’’Maka hendaklah orang-orang yang menyalahi perintah-Nya (Rasul) takut
akan ditimpa fitnah atau ditimpa adzab yang pedih.’’
akan ditimpa fitnah atau ditimpa adzab yang pedih.’’
Ajari mereka merendahkan suara di hadapan Kaum lelaki, di sertai dengan hiasan perilaku yang berbudi, sebab hal itu lebih membuat malu dan lebih berwibawa di hati kaum lelaki. Peringati mereka bahwa kita tidak boleh meniru-niru Musuh-musuh islam, dan juga meniru-niru perilaku orang-orang Fasik, dan orang -orang bencong, dari orang yang ahli maksiat, suka minum khamer dan perkara haram lain nya. Awas-awasi mereka dari menonton film-film sinetron yang berisi ketelanjangan, pornografi, kebohongan, kefasikan, percampuran antara laki-laki dan perempuan, pencacian, dan perkara haram lain nya. sebab hal itu lebih berbahaya bagi mereka, dan lebih dahsyat penghancuran nya terhadap hati dan ahlak mereka.
Oleh itu Takutlah kepada Allah wahai penduduk Islam. Anak laki-laki juga demikian sebab ia lebih utama dan lebih pantas. jaga secara terus menerus agar senantaiasa berdzikir kepada Allah, Shalat tepat pada waktu nya, berserta shalat sunnah rawatib dan sunnah-sunnah shalat.berlaku baik kepada kedua orang tua, merawati anak-anak nya, ta'at kepada suaminya dengan Ahlak yang baik di sertai dengan kesabaran, sebab hal itu adalah
bagian dari ibadah yang dapat mendekatkan diri kepada Allah, dan bagian dari perbuatan ta'at yang tinggi kepada Rabb penguasa semesta, dan juga bagian dari Jihad.dan itu juga bagian perkara yang dapat meraih keridha'an Allah subhanahu wa ta'ala.Tujuan dan maksud dari semua itu adalah karena Anak perempuan itu adalah Ibu dari masyarakat, dialah yang berkemas-kemas Rumah, Jika ia tumbuh menjadi besar dan berakal, serta terdidik, maka ia akan merawat anak-anak nya dengan sebaik-baiknya Ta'at kepada Rabb penguasa jagad, oleh sebab itu maka perkumpulan masyarakat akan menjadi baik, bercahaya, menjadi contoh dan suri tauladan. Ibu adalah Sekolah dan kehidupan yang sempurna, Oleh itu seharusnya di persiapkan sejak dini. sebagaimana yang telah di katakan, " Barangsiapa yang mendidik anak nya waktu kecil maka ia akan bahagia jika sudah besar. Oleh itu, Mari dan marilah dalam mendidik anak-anak, didik di atas kenaikan, Tautkan hati mereka kepada Tuhan nya, Nabi nya, dan agamanya. sebab merekalah yang menjadi penyebab keselematan kalian kelak di hari kiamat, dan penyebab masuk nya ke tempat yang paling tinggi di syurga.
Jika Tidak di didik dengan pendidikan yang baik maka ia akan menjadi bumerang, menjadi Siksa bagi kedua orang tua nya, penyebab kebinasaan bagi kedua orang tua nya, dan penyebab masuk nya kedalam api neraka. -wal iyadzu billah- Nasihat Ini bersifat Umum, Beruntunglah orang yang mau menerima nasihat dan mengamalkan nya, Beruntung dan berbahagia. dan Orang yang berpaling dari nasihat ini, malas mengamalkan nya, Maka akibatnya adalah Kerugian dan terhalang
dari kebaikan, kelak ia akan melihat perkara yang tidak membahagiakan hatinya
di sebabkan oleh tingkah dan perilaku anak-anak dan keluarga nya.
Taufiq ada di tangan Allah yang Maha Agung.
dari kebaikan, kelak ia akan melihat perkara yang tidak membahagiakan hatinya
di sebabkan oleh tingkah dan perilaku anak-anak dan keluarga nya.
Taufiq ada di tangan Allah yang Maha Agung.
Post a Comment